Rabu, 02 November 2016

Google Chrome Semakin Ngebut dengan Menggunakan Teknologi Milik Microsoft

chrome ngebut

Kunci Tekno – Baru-baru ini Google Chrome telah meresmikan fitur baru pada publik. Fitur baru tersebut disematkan oleh Google bagi Chrome 53 & Chrome 54 yang baru saja dirilis pada Agustus kemarin. Fitur baru ini menggunakan teknologi dari Microsoft dan dikatakan akan memberikan sebuah peningkatan performa pada Chrome.

Teknologi yang digunakan pada Chrome ini bernama Profile Guided Optimization (PGO). Teknologi yang dikembangkan oleh Microsoft dan akan dipakai pada browser terbarunya, yakni Microsoft Edge.

Teknologi PGO ini mampu membuat Google Chrome terbaru memiliki loading yang lebih cepat. Dikutip dari pihak Google, waktu loading tab akan meningkat hingga 14,8%, sedangkan untuk loading page mencapai 5,9% dan untuk Startup yakni 16,8%.

Kemampuan PGO dalam meningkatkan performa browser tentunya sangatlah menguntungkan. Teknologi ini bekerja dengan melacak fitur-fitur yang sering digunakan. Lalu, secara otomatis akan dilakukan optimasi sesuai dengan kebiasaan pengguna.


Maka dari itu, pengguna Google Chrome hanya akan mendapatkan fitur-fitur yang memang sering dipakai olehnya. Hal tersebut akan memberikan sebuah efektivitas tersendiri terhadap kinerja komputer. Google juga telah menyiapkan versi Chrome 53 64-bit dan 32-bitpada situs resminya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar